Berita PUSKESAD

"Selalu Kompak dan Patuh"

Wednesday, 09 April 2025 16:15:50 WIB
Bagikan:
Tradisi Korps Penerimaan 85 Bintara Muda Kesehatan TNI AD Dikjurbakes TA 2024
JAKARTA, kesad.mil.id – Kapuskesad Mayjen TNI dr. Sugiarto, Sp.PD., K-R., M.A.R.S., FINASIM pimpin acara Tradisi Korps penerimaan 85 bintara muda kesehatan TNI AD Dikjurbakes TA 2024 (OV) dilanjutkan toes wedang jahe dan foto bersama bertempat di Aula Sasana Wira Sakti Mapuskesad Cililitan Jakarta timur (25/3/2025).

Dalam sambutan Kapuskesad menyampaikan acara penerimaan korps merupakan suatu tradisi pengukuhan sebagai warga baru di Kesehatan Angkatan Darat bagi personel yang telah selesai melaksanakan pendidikan kecabangan kesehatan sekaligus untuk tanamkan jiwa korsa, rasa kebanggaan, kecintaan dan tanggung jawab terhadap satuan. Diharapkan bintara baru kesehatan mampu membawa warna dan perubahan serta pembaharuan bagi kesehatan angkatan darat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapuskesad Brigjen TNI dr. Hadi Juanda, Sp. PD, Dircab Puskesad Brigjen TNI dr. Ponco Darmono, Sp.B., Dirum Puskesad Brigjen TNI Dr. dr. Krisna Murti, Sp.BS., Danpusdikkes Puskesad beserta Staf, Para PJU Puskesad, Kakesdam Jaya, Kakes Kostad, Kakes Kopassus. Semoga para bintara kesehatan TNI AD yang baru diterima dapat menjalankan tugas nya dengan baik dan profesional dalam pengabdian untuk bangsa dan Negara (penpuskesad).
Puskesad
PUSKESAD
Pusat Kesehatan Angkatan Darat
  Jalan Mayjen Soetoyo Cililitan Jakarta Timur
+62 (21) 809-0107